[Semarang, 17 Januari 2024] – Jasa Psikologi (JAPSI) Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro mengumumkan pelaksanaan assessment center untuk mencari rekomendasi pegawai yang akan mengisi posisi manajer di PT Phapros Tbk. Rangkaian asesmen ini berlangsung pada Rabu, 17 Januari 2024 di Ruangan Psikotes JAPSI Fakultas Psikologi UNDIP.

Assessment center ini mencakup berbagai metode untuk melihat kesesuaian tingkat kompetensi pegawai yang akan menduduki posisi manajer. Kami berharap dengan hasil asesmen ini, PT Phapros Tbk. mendapatkan dasar pertimbangan dalam menentukan pegawai yang tepat sebagai manajer.
Pihak-pihak yang terlibat dalam rangkaian asesmen :

1. M R Agustina Puspitasari, S.Psi., M.Psi, Psikolog sebagai asesor
2. Wina Etayani Ariatiwi, S.Psi., M.Psi., Pikolog sebagai asesor
3. Dr. phil. Dian Veronika Sakti Kaloeti, S.Psi., M.Psi., Psikolog selaku penanggung jawab JAPSI
4. Bertha Kristiyanti, S. Psi. selaku pengelola JAPSI
5. Norhendra Andhanaputra, S.Psi., M.Psi. selaku pengelola JAPSI
6. Erlina Yupra Handayani, S.Psi selaku asisten asesor
7. Nurafifa Rachmanulia, S.Psi selaku asisten JAPSI
8. Ignatius Wisang Puda Wijaya selaku asisten JAPSI
9. Habel Boni Facius Panjaitan selaku asisten JAPSI
10. Ning Gendis Hanum Gumintang selaku asisten JAPSI
11. Karisma Kusmaningsih selaku asisten JAPSI

Psikologi UNDIP, Tetap Prioritas !!!
UNDIP, Jaya !!!