Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro menyelenggarakan sosialisasi green campus pada hari Jumat, 6 September 2019. Sosialisasi ini ditandai dengan penjelasan mengenai pentingnya civitas akademika terlibat dalam mensupport green campus dan dibagikannya tumbler gratis ukuran 750 ml kepada seluruh dosen dan tenaga kependidikan untuk mengurangi penggunaan single-use plastic. Kegiatan ini didukung oleh program komunikasi dan bisnis atas arahan Ibu Harlina Nurtjahjanti, S.Psi., M.Si pada Juli 2019, sponsor alumni, Dewi Yuliyanti Airina, S.Psi., melalui Tupperware Majapahit, Jl. Brigjend Katamso 52 CD, (024) 8448838 / 081.229.611.911, serta donasi civitas akademika Fakultas Psikologi UNDIP. Let’s go green to keep the world clean!!!